4 Zodiak Paling Kurang Beruntung Untuk Urusan Percintaan
1. Gemini (21 Mei - 20 Juni)
Sifat gemini selalu berusaha membuat bahagia semua orang di setiap waktu ini memang tidak usah diragukan lagi sebagai sahabat yang seru. Terlebih gemini yang selalu mencari hal dan tantangan baru. Sayangnya, rasa ingin selalu mencari hal baru tersebut justru membuat para gemini sering merasa jenuh, ini juga yang membuat gemini cenderung tidak beruntung untuk urusan percintaan. Khususnya saat gemini dalam hubungan asamara yang monoton. Jadi sebaiknya untuk Anda para gemini pilihlah pasangan yang sama antusias dan penuh rasa penasaran sama seperti Anda.
2. Virgo (23 Agustus - 22 September)
Zodiak virgo memang keloyalan sebagai seorang teman tidak usah diragukan lagi. Para virgo pasti selalu ada di saat Anda membutuhkan merea. Namun, untuk urusan cinta, para virgo yang memang bersikap perfeksionis akan sulit menemukan pasangan yang pas untuk dirinya. Sebab, mereka memiliki standarnya sendiri yang bila tidak terpenuhi, Virgo akan pergi begitu saja. Bila pasangan Anda virgo, pahamilah dirinya, kalau Anda tidak kuat dengan standarnya lebih baik untuk membicarakannya baik-baik.
3. Libra (23 September - 22 Oktober)
Hampir sama dengan gemini, sifat libra suka akan sesuatu yang menyenangkan, ini menjadi alasan kenapa libra menjadi zodiak terbaik untuk bersenang-senang bersama. Sayangnya, urusan hubungan asmara akan sedikit sulit untuk mereka. Sebab, libra cenderung selalu merasa membutuhkan seseorang yang harus memberikan masukan dan menemaninya di setiap keadaan. Contohnya, sederhana sifat clingy mereka sering membuat risi pasangan hingga membuat hubungan asmara libra melulu gagal.
4. Aquarius (20 Januari - 18 Februari)
Sedangkan untuk aquarius, sifatnya yang selalu menyaring emosi dengan pikiran mereka yang tajam, terkadang dapat menyebabkan mereka kehilangan dengan perasaan mereka sendiri dan justru menarik diri dari orang di dekatnya.
Tidak ada komentar